Tuesday, April 29, 2008

Sedikit keluhan terhadap Departemen...

Dear Pak Menkominfo....

Sehubungan dengan banyaknya ide yang anda lahirkan dalam progja anda sebagai menteri.. hm, saya turut kagum dengan berbagai kebijakan yang berlakukan di Indonesia tentang dunia komunikasi dan informasi.
Disini dengan sangat formal.. seperti surat surat yang biasa dilayangkan oleh warga sipil atau agak kerennya muggle sipil, bahwa kebanyakan surat tersebut berisi keluhan, protes, damprtana, dan curhat tidak penting yang notabene-nya semua bermenu SPESIAL GA PAKE SIHIR. Dan malangnya, tak terkecuali surat ini.

Mungkin agak tidak etis yah saya mengirim surat yang bisa dibaca seluruh umat pecinta dunia maya. Tapi mengingat jabatan anda yang HIGH of techno... saya rasa, wajarlah saya menulis dalam bentuk bahasa pemograman yang telah disulap oleh PC menjadi bahasa Indonesia menurut EYD. Berhubung aya tak tahu imel anda apa, apalagi saya khawatir jika mengirim burung hantu untuk mengantar surat... karena saya tak yakin anda lebih suka mana, burung hantu atau merpati pos?
Ya sudahlah.. ga' usah dibahas. Di luar topik.

Jadi, dengan sangat kecewa saya sebagai salah satu pecandu internet yang baru sembuh dari masa kronis akut stadium 4.. ingin curhat, plis.. dipahami, bahwa saya sekarang lebih sering merasa tak comfortable dalam menceburkan diri ke dunia maya, Dok..

Ini berkaitan dengan satu hal yang saya tidak pahami dari pola pikir anda.. Untuk apa anda akan memblokir website-website populer seperti Rapidshare, You tube, dan isunya.. Blogger? bahkan Cs=nya Blogger juga, seperti multiply dan wordpress

Argh! kacau ini, Sir.. anda sama saja dengan :

  1. Membunuh bloggerwan bloggerwati sejati secara perlahan, seperti saat seseorang menuangkan racun ke sarapan nasi goreng anda yang ternyata merupakan obat pencahar tingkat ganas dan liar
  2. Mengembalikan Indonesia ke zaman TEMPOE DOELOE dimana kita hidup dengan banyak amplop untuk bersahabat pena, yang isinya ternyata surat jaman jadul yang membahas Bom di Hiroshima daripada Bom di Bali
  3. Menyihir warga Indonesia untuk tutup mulut dan berpura-pura kita sedang hidup di negara non Demokratis
  4. Meningkatkan kerja hacker dan cracker yang terobsesi bagaimana membobol proteksi negara
  5. Menambah daftar Indonesia sebagai juara terbelakang nomor sekian.. sekian.. dari bawah
  6. Dan yang terakhir jika anda MENUTUP blogspot sama halnya anda menganggurkan ribuan pebisnis internet, sang kesepian mencari teman, dan sama halnya ANDA membakar ratusan ribu DIARY DIGITAL = hati blogger
Secara garis besar, jika anda menutup situs porno anda akan didukung sepenuhnya oleh bangsa Indonesia seperti halnya Harry didukung sepenuhnya untuk membunuh Lord Voldemort
Dan secara garis besar pula jika anda MENUTUP blogger dkk anda akan dikecam seperti saat Departemen sihir hendak menutup Hogwarts

OKE, mungkin saya terlalu HIPERBOLIS. Pada realitanya saya sebagai empu detik ini masih bisa posting.. tapi berkali kali dalam minggu ini saya merasa GEREGETAN melihat blogspot yang tidak bisa dibuka, error.. dan lemot. Ini seperti perampasan hak asasi manusia untuk posting blog. Apa saya keliru, dan sebenarnya yang salah google yang sekarang kedudukannya melemah dalam network global? mohon dikoreksi. Tapi kalau dilihat sejauh ini, lebih logis kalau blogger sering error karena UU anda.

Ah, entahlah.. sekedar curhat saja tanpa berniat mengutuk anda dengan 4 macam kutukan tak termaafkan... karena, yeah, saya agak geli saja, disaat TELKOM menyelenggarakan BLOG CONTEST untuk menarik antusias remaja dalam menyukseskan GERAKAN SEJUTA BLOG 2008.. tapi well, this is reality now. Pemerintah malah ingin memblokade dan sedikit menganggu jaringan blogger.

Lalu jika benar adanya demikian... bagaimana nasib blog saya yang ikut contest blog ini?



Dan apa kata dunia jika kita hidup kembali di zaman primitif bersama jutaan manusia purba semi buta IT?

No comments: