Tuesday, April 8, 2008

About Luna Lovegood


Hm.. empu suka banget dengan karakter yang satu ini. Setiap dia muncul di halaman halaman Harry Potter membuat atmosfer kegelapan dalam novel itu terkesan ringan dan ramah. Luna dengan pembawaan yang setengah gila, nyentrik, mania snorkuck tanduk kisut.. benar benar beda dengan karakter lainnya. Tiada duanya deh.. jadilah Luna lovegood, sejak pandangan pertama, empu langsung mengidolakannya. Bahkan pernah berkhayal dan menebak nebak serta SANGAT MERESTUI jika Harry Potter akhirnya pacaran sama Luna dan menikah. weks! bisa ditawur fans Harry Potter deh empu... hew3.

Dari style Luna yang khas.. setiap anak di Hogwarts mengenalnya dan menjulukinya si Loony. Tapi belakangan ini, ia juga ikut berpengaruh dalam cerita Harry Potter yang terakhir. Bapaknya, yang juga lebih nyentrik menurutku, Si Xenophilius Lovegood.. sangat menyayangi Luna. Bahkan merelakan Harry dkk dijemput pelahap maut.

Yang unik lagi, mengenai deskripsi yang digambarkan JK rowling tentang rumah luna Lovegood. Sangat unik. apalagi kamar Luna, ia mendekorasi dinding dan langit langitnya dengan gambar Hermione, Harry, Ron, Ginny, dan Neville. Sayang rumah itu harus berakhir rusak saat sebuah tanduk berbahaya meledak.

Ada satu hal yang membuatku sangat penasaran pada sosok Luna Lovegood. Andaikan empu ketemu mrs. Jk rowling... ini mengenai kemiripan luna Lovegood dengan salah satu tokoh fiksi lainnya di novel yang berbeda. Judul novel itu Stargirl. sama-sama novel terjemahan. Novel ini berkisah tentang gadis super nyentrik dan duper riang ceria. Anehnya, saat adegan pernikahan Bill dan Fleur deskripsi JK rowling buat Luna sama persis dengan Stargirl! memakai gaun lebar yang beraksen bunga matahari, dan itu khas stargirl banget. Oke, walaupun stargirl bukanlah novel yang terkenal dan mendapat berbagai penghargaan.. tapi, perasaanku mengatakan dan ini juga didukung perasaan teman sebaya juga.. Jk Rowling memang terinspirasi dengan karakter Stargirl. Mungkin dia menemukan buku itu entah dimana. atau.. okelah, sebut saja Luna Lovegood murni dari imajinasi Jk Rowling sendiri, tapi adegan pernikahan itu.. yang Luna bernampilan aksen bunga matahari.. pasti Jk terinspirasi. hew3. ah, maksa deh empu. Soalnya novel stargirl lebih dulu terbit daripada harry potter ketujuh.

tapi, btw.. ngapain sih empu repot-repot bingung dengan sumber imajinasi Jk Rowling sendiri? yaiyalah! gimana nggak? segala tentang penulis terkenal apalagi bisa menebak imajinasinya membuat kita sedikit merasa mempunyai intelegensi yang lumayan peka. Hew3. Just have fun!

No comments: